Rabu, 12 Januari 2011

raflesia flower

Rafflesia merupakan salah satu tumbuhan langka Indonesia yang dilindungi. Siklus hidupnya yang sangat lama sekitar 4 tahun mulai dari biji hingga bunganya mekar, serta ketergantungan parasit ini terhadap inangnya yang sepesifik, membuatnya tumbuhan ini kini semakin langka di habitatnya. Hingga saat ini tercatat hampir 30 jenis Rafflesia yang ada di dunia. Masing-masing jenis mempunyai keunikan tersendiri yang membedakannya antara satu dan yang lainnya. Indonesia sebagai negara yang mempunyai jenis terbanyak diantara negara-negara lainnya, kini tercatat sedikitnya ada 14 jenis Rafflesia. Beberapa jenis Rafflesia saat ini telah dikonservasi di Kebun Raya Bogor, termasuk tumbuhan inangnya yaitu Tetrastigma spp.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar